Tapi apa sebenarnya SimDif?
Aplikasi website builder yang unik
SimDif adalah salah satu dari sedikit website builder yang berfungsi penuh dengan fitur yang sama baik di ponsel, komputer, ataupun ablet. Ini memungkinkan kamu untuk beralih dari satu perangkat ke perangkat lainnya untuk mengedit dan menerbitkan websitemu dengan gampang.
SimDif 2 adalah aplikasi untuk membuat website yang lengkap. Semuanya bisa dilakukan lewat smartphone tanpa harus memiliki pengetahuan teknis.
Buat website dengan menambahkan halaman dan blok lalu tambahkan konten. Dari blok menjadi halaman, dari halaman menjadi website.
Diperuntukkan bagi siapa?
SimDif adalah untuk siapa saja yang ingin membuat membuat tanpa repot. Mayoritas pengguna saat ini adalah pemilik usaha kecil, guru, siswa, komunitas dan klub, pengusaha, dan orang yang menjual jasa.
Mengapa diciptakan?
Simple Different mengembangkan SimDif 2 untuk memenuhi kebutuhan pembuatan website orang-orang di seluruh dunia, untuk membantu pengguna membangun kehadiran mereka di web dan memiliki platform untuk mengelola situs mereka.
Sudah tersedia dalam 13 bahasa, layanan ini telah dirancang untuk diterjemahkan. Berkat BabelDif (alat terjemahan yang dikembangkan bersama SimDif 2), aplikasi dan panduannya dapat diterjemahkan ke berbagai bahasa oleh penggunanya sendiri.
Tujuannya adalah untuk mendukung sebanyak mungkin bahasa dan budaya, terutama yang kurang terwakili di internet .
Berapa harganya?
Versi gratis tersedia. Namun, untuk pertama kalinya di dunia, harga indeks PPP (Purchasing Power Parity atau keseimbangan kemampuan belanja) yang adil untuk versi Smart dan Pro. Indeks ini disebut FairDif dan memungkinkan untuk menghitung harga yang tepat untuk setiap negara.
Hosting dan panduan ini gratis untuk semua jenis situs.
Untuk memeriksa fitur dan harga setiap versi di mana kamu berada, Kamu bisa langsung ke sini .